Tiga Pelukan Pemain Mantan Persib Ini Membuat Bobotoh Baper dan Terharu


Setelah 5 pekan selalu menuai hasil tak memuaskan, akhirnya di pekan ke-29 Persib Bandung memetik kemenangan. 

Dilansir dari persib.co.id (3/11/2018), dalam lanjutan Go-Jek Liga 1 pekan ke-29, Sabtu 3 November 2018, Persib menang atas Bhayangkara FC 2-1 di Stadion PTIK, Jakarta.

Gol Persib dicetak si dia yang telah kembali, Ezechiel N'douassel ketika laga baru berjalan 5 menit. Gol kedua dilesatkan Jonatan Bauman di menit 17 juga berkat umpan dari Ezechiel. 

Sedangkan gol Bhayangkara dibuat oleh Herman Dzumafo di menit 88. Persib bermain dengan 10 pemain karena Inkyun Oh diusir wasit, namun Bhayangkara tak mampu mengejar ketinggalan dan menyerah di kandangnya.

Laga Bhayangkara FC vs Persib Bandung juga menjadi ajang reuni para pemain Persib dengan mantan pemain Persib, yakni Vladimir Vujovic atau biasa dipanggil Vlado. 

Bek tangguh yang mengantarkan Persib juara Liga Super di tahun 2014 itu tak lupa menyambut teman-temannya di Persib dan menyalaminya. Beberapa mantan rekannya di Persib bahkan ia peluk dengan khusus dan tentu saja dengan penuh persahabatan.

Dilansir dari twitter.com/simamaung (3/11/2018), Vlado terbidik kamera 'memamerkan parade pelukan'. "Saat pelukan bertebaran." tulis akun @simamaung.

Pertama Vlado memeluk kapten Persib kala itu, lord Atep Rizal. Vlado mendatangi benc cadangan di mana Atep dkk berada. 


Ia pun memeluk Atep dengan hangat seperti juga Atep sumringah dengan kedatangan sahabatnya itu. Kim tersenyum juga Wanggai melihat adegan itu. Bahkan Abah Gomez yang pasti sudah tahu ada sang mantan yang kangen rekannya, juga tersenyum dari kejauhan.

Bobotoh pun tersentuh dan baper. Mereka berkomentar. "Vlado saja membungkuk atuh ka Lord mah." ujar akun @erirendy5.


Ada juga yang menulis,"Mantan terindah bertemu kembali." kata @GustiNu85270172.

Vlado juga memeluk Manager Persib H.Umuh Muhtar. Ia masih hormat pada Wa Haji mantan managernya.

"Vlado, hatinya tetep biru," ujar Bobotoh lainnya.

Dan terakhir di lapangan, sebelum pertandingan, Vlado memeluk hangat Haji Supardi Nasir yang pernah berjuang bersama beberapa tahun demi Persib. Haji Supardi juga terlihat gembira memeluknya.

"Vlado, i miss you." kata Bobotoh lainnya.*

close